MAJALENGKA.WAHANANEWS.CO — Gerbang Majalengka, Jawa Barat, kini tengah dibangun ulang dengan wajah yang lebih megah.
Sebuah monumen “Selamat Datang” setinggi 50 meter tersebut sedang dibangun di kawasan Kertajati International Industrial Estate Majalengka (KIEM), sebagai bagian dari upaya mendorong pertumbuhan kawasan industri dan daya tarik investasi.
Baca Juga:
Majalengka Jadi Tuan Rumah, Program Vasektomi BKKBN Pecahkan Rekor MURI
Bupati Majalengka, Eman Suherman menyampaikan, pembangunan tower ini didanai oleh PT KIEM dengan nilai mencapai Rp16 miliar.
“Itu semuanya kan dibuat dari baja, bajanya saja kemarin lapor ke saya, Pak bajanya saja, itu bajanya saja Rp 15 miliar,” ujar Eman Suherman, dikutip Sabtu (26/4/2025).
Meski demikian, Eman sempat heran dengan tampilan ketinggiannya yang terlihat tak sesuai ekspektasi.
Baca Juga:
Pecinta Mie ala Jepang, Coba Deh 5 Restoran Ramen Enak Ini di Majalengka
“Tapi kemarin saya lihat kok enggak, apakah memang jauh saya melihatnya, ketinggiannya 50 meter,” ungkapnya.
Kehadiran monumen tersebut disebut menjadi bagian dari strategi besar pengembangan KIEM yang saat ini memiliki nilai investasi mencapai Rp17 triliun. Lokasinya yang terintegrasi langsung dengan Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) diharapkan mampu mempercepat laju pertumbuhan ekonomi daerah.
“Ya, itu kan sudah masuk kawasan industri. Ketiga, kita kan dorong bagaimana PT KIEM ini bisa ikut menghadirkan semua investor yang meramaikan di kawasan industri yang dimiliki KIEM itu,” ujarnya.