MAJALENGKA.WAHANANEWS.CO — Dalam rangka memperingati Milad ke-19, Yayasan Baitul Maal PLN (YBM PLN) menggelar kegiatan sosial bertema “Bersama Bermanfaat untuk Sesama”.
Pada momentum istimewa ini, YBM PLN menunjukkan komitmennya untuk terus menjejak manfaat dengan menghadirkan program bantuan bagi guru dan siswa di MTs Al Ikhlas Kaso, Kecamatan Tambaksari, Kabupaten Ciamis.
Baca Juga:
Bersama YBM dan Srikandi, PLN Cimahi Salurkan Bantuan Bencana Tanah Longsor di Lembang
Acara ini tidak hanya menjadi ajang peringatan usia ke-19 tahun YBM PLN, tetapi juga wujud nyata kepedulian terhadap dunia pendidikan.
Bantuan yang diberikan meliputi dukungan peralatan tulis serta apresiasi bagi para guru yang telah berdedikasi dalam mendidik generasi penerus bangsa.
YBM PLN meyakini bahwa pendidikan merupakan salah satu kunci utama dalam mencetak masa depan Indonesia yang lebih baik.
Baca Juga:
Bersama YBM dan Srikandi, PLN Cimahi Salurkan Bantuan Bencana Tanah Longsor di Lembang
Menariknya, dalam kegiatan ini YBM PLN juga berkolaborasi dengan Srikandi PLN, sebuah komunitas perempuan PLN yang aktif dalam berbagai aksi sosial.
Kehadiran Srikandi PLN menambah semangat kebersamaan, sekaligus memperkuat pesan bahwa sinergi dan kolaborasi akan semakin memperluas manfaat yang dirasakan masyarakat.
Manager PT PLN (Persero) Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan Tasikmalaya, Yudho Rahadianto mengatakan, Milad ke-19 YBM PLN ini menjadi momentum penting untuk semakin mempertegas peran PLN dalam menebar kebermanfaatan bagi masyarakat.